Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami

Bagi orang yang memiliki masalah dengan kelebihan berat badan, mencari artikel tentang cara menurunkan berat badan bisa dijadikan sebagai referensi dalam program menurunkan berat badan. Berat badan turun sangat mungkin terjadi bila program diet rendah kalori berhasil. Tetap konsisten dalam menjalankan diet adalah hal yang penting.

Berikut cara menurunkan berat badan secara alami :

1. Kurangi porsi makan
Mengubah kebiasaan makan menjadi 2 x dalam sehari bukanlah ide baik untuk menurunkan berat badan. Hal ini dapat memperlambat metabolisme dan penyakit maag. Yang dikurangi bukan frekuensi makan, tetapi porsi makan. Makan 5 x sehari baik untuk membantu metabolisme tubuh. Makan 5 x sehari tersebut terdiri dari makan 3 x sehari untuk makanan pokok dan 2 x sehari untuk makanan camilan yang tentunya harus menyehatkan. Baca juga: Makanan penyebab kegemukan

2. Kurangi asupan karbohidrat
Karbohidrat merupakan zat yang penting bagi tubuh. Karbohidrat tidak perlu dihindari, tetapi hanya perlu dikurangi saja.

3. Kurangi asupan lemak berlebih
Lemak merupakan zat yang penting bagi tubuh. Lemak dapat berbahaya bagi tubuh bila dikonsumsi secara berlebihan. Namun, jumlah lemak yang seimbang dapat bermanfaat bagi tubuh.

3. Makan malam selambat-lambatnya 3 jam sebelum tidur
Makan malam yang mendekati waktu tidur bisa membuat makanan tidak sempat untuk diolah menjadi energi. Akibatnya bisa terjadi penumpukan lemak. Bila rasa lapar datang, minum susu rendah lemak atau makan makanan rendah kalori yang memiliki nutrisi bisa dijadikan pilihan.

4. Kurangi konsumsi goreng-gorengan
Makanan yang digoreng tidak baik bagi orang yang sedang menjalani program penurunan berat badan. Makanan yang direbus bisa dijadikan pilihan.

5. Olahraga di pagi hari
Olahraga di pagi hari efektif untuk pembakaran lemak, tentunya sebelum melakukan sarapan. Berolahraga sebelum sarapan efektif untuk membakar lemak. Baca juga: Olahraga untuk menurunkan berat badan pada postingan terdahulu

6. Kurangi makanan siap saji
Makanan cepat saji dapat meningkatkan berat badan. Makanan siap saji sebaiknya dihindari atau setidaknya dikurangi bagi orang yang sedang menjalankan program penurunan berat badan.

7. Hindari minuman bersoda
Minuman bersoda atau soft drink memiliki kandungan gula yang tinggi. Minuman yang mengandung gula tinggi tidak baik bagi orang yang ingin menurunkan berat badan.

Itulah cara menurunkan berat badan secara alami. Pola makan untuk diet juga harus diiringi dengan menerapkan pola hidup sehat.


1 comment for "Cara Menurunkan Berat Badan Secara Alami"