Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Membakar Lemak dalam Tubuh

Tips membakar lemak dalam tubuh - Bagi yang sedang menjalani program diet, menghilangkan lemak dalam tubuh merupakan hal yang penting. Meskipun begitu, tubuh masih tetap membutuhkan lemak dan lemak tidak semuanya jahat. Dan dengan berkurangnya lemak dalam tubuh maka bagian perut juga akan mengecil. Metode ini juga bisa diterapkan sebagai cara mengecilkan perut

Berikut ini adalah tips membakar lemak dalam tubuh :

1. Minum air
Tubuh manusia sebagian besar terdiri dari air. Organ-organ vital tubuh seperti jantung dan otak juga sebagian besar terdiri dari air. Air diperlukan oleh tubuh untuk mencegah dehidrasi. Bukan hanya itu, air juga bisa bermanfaat untuk membakar kalori dalam tubuh. Sehingga minum air sesuai dengan yang disarankan dapat membantu membakar lemak dalam tubuh.

2. Tidur cukup
Waktu tidur yang cukup dapat membantu proses metabolisme tubuh bekerja dengan baik. Selain itu, tidur yang cukup juga berguna sebagai fase pembentukan dan pemulihan otot.

3. Sarapan sehat
Makan pagi mempunyai peran penting dalam menurunkan berat badan. Contoh menu sarapan yang sehat adalah sereal kaya serat dengan susu rendah lemak dan buah-buahan.

4. Olahraga
Olahraga memang dapat bermanfaat bagi kesehatan. Salah satu manfaat olahraga adalah untuk membakar kalori dalam tubuh.

5. Meningkatkan intensitas latihan
Meningkatkan intensitas latihan bisa berguna untuk membakar lemak lebih banyak.

6. Menghindari minuman yang mengandung alkohol
Minuman yang mengandung alkohol bisa menurunkan metabolisme tubuh. Hal ini karena alkohol dapat menekan sistem saraf pusat. Dalam sebuah penelitian, bila minuman yang mengandung alkohol ditambahkan pada makanan yang mengandung banyak lemak dan kalori, maka lemak tak jenuh dalam tubuh terbakar sehingga bisa mengakibatkan meningkatnya berat badan.

7. Mengkonsumsi zat besi
Kekurangan zat besi dapat membuat tubuh tidak mendapatkan asupan yang cukup untuk diedarkan ke seluruh tubuh. Hal ini dapat membuat metabolisme tubuh menjadi lemah. Makanan yang mengandung zat besi dapat berupa daging merah, kedelai dan sereal.

8. Melakukan latihan beban
Latihan beban mampu meningkatkan metabolisme tubuh. Hal ini karena kalori dalam tubuh akan terbakar ketika melakukan latihan beban.

9. Mengonsumsi teh hijau
Teh hijau dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Selain itu, minum teh hijau juga dapat membantu membakar kalori dalam tubuh.

Itulah tips membakar lemak dalam tubuh.

3 comments for "Tips Membakar Lemak dalam Tubuh"

  1. tipsnya oke bgt ini :) Untuk mendapatkan berat badan yg ideal adalah mengurangi kelebihan kadar lemak dalam tubuh :) Tips2 diatas sudah ak praktekan dan hasilnya oke banget :)
    Klo boleh sharing untuk cerita lengkapnya bisa buka www.healthyslim.weebly.com.
    thanks :)

    ReplyDelete